Tips Trik Elektronika, Komputer, Lirik Sholawat dan Qasidah

Aktifkan Task Manager, Regedit dan CMD

Aktifkan Task Manager, Regedit dan CMD

Mengaktifkan Task Manager, Regedit dan Command Prompt
Task manager adalah utility dari windows yang sangat berguna terutama ketika program yang kita jalankan sedang not responding, tapi Kadang-kadang ketika komputer kita terserang virus task manager tidak bisa dijalankan karena di setting disabled oleh virus tersebut, untuk mengaktifkan kembali task manager kita bisa menggunakan REGEDIT.

  • Pilih start menu klik tombol Run dan ketikkan regedit, enter
  • kemudian cari HKEY_CURRENT_USER\software\microsoft\windows\currentVersion\Policies\system
  • nah, disana terdapat DisableTaskMgr, klik 2 kali kemudian set value datanya menjadi 0.
  • bila masih belum bisa coba restart komputer anda, dan coba buka task manager.


Tapi, bagaimana kalau bukan hanya task manager saja yang di disabled, registry pun di disabled, tidak perlu khawatir kita masih bisa menggunakan comand prompt.

  • Pilih start menu klik tombol Run dan ketikkan cmd, enter
  • ketikkan perintah ini reg queryHKCU\Software\Microsoft\Windows\Currentversion\policies\system.
perintah ini untuk menampilkan daftar key dan value, lihat apa ada value DisableRegistryTools.
  • jika ada delete dengan perintah berikut reg delete HKCU\Software\Microsoft\Windows\Currentversion\policies\system /v DisableRegistryTools
  • bila masih belum bisa coba restart komputer, dan coba lagi buka regedit.

lalu bagaimana seandainya command prompt nya tidak bisa di akses.

  • Pilih start menu lagi klik tombol Run dan ketikkan gpedit.msc, enter
  • Kemudian pilih user configuration->administrative template->system
  • Klik 2 kali pada prevent access to command prompt
  • Setelah itu pilih enabled, kemudain pilih ok.
  • Kemudian coba lagi masuk ke command prompt

semoga ini bermanfaat.
Source : http://indrayoga.wordpress.com




share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Muhammad Ana, Published at Rabu, September 09, 2009 and have 3 komentar

Artikel Terkait

3 komentar:

  1. Informasi Task Managernya mantaff sob.
    Salam, Sewa Komputer

    BalasHapus
  2. keren abis..!! tp sayangnya saya emang gk ngerti yang beginian :( biar saya serahkan permasalahan ini sama cucu saya saja mas,,, saya cuma sampe di tingkat user OON surOON... makasih informasinya mas :)

    BalasHapus
  3. salam sobat
    sebentar lagi hari raya IDHUL FITRI.
    mohon maaf lahir dan batin.

    ada AWARD sederhana untuk sobat,,mohon diterima ya,,di blog NURANURANIKU di ALJUBAIL.S.A
    trims.

    BalasHapus